Jika selama ini anda sering sakit kepala bisa jadi ini adalah salah satu masalah serius dari kesehatan. Kondisi ini juga bisa disebabkan karena anda terlalu lelah. Anda bisa segera berkonsultasi pada dokter untuk mencegah hal yang tidak anda inginkan. Nah selain itu, anda juga bisa mencoba beberapa tips sederhana untuk pencegahan dan pengobatan sakit kepala sehingga tubuh anda menjadi seimbang kembali. Diantaranya adalah :
Usahakan minum air putih secukupnya
Sebenarnya 70% dari tubuh terdiri dari cairan. Dan inilah mengapa anda memang butuh minum air setiap harinya. Dalam penelitian juga disebutkan tekanan darah akan menurun jika Anda kekurangan cairan, dan inilah yang bisa menyebabkan Anda sering merasa pusing atau sakit kepala. Kondisi ini biasanya bisa Anda atasi dengan minum air putih yang cukup yaitu sekitar 8 gelas per hari. Dengan pola hidup sehat ini maka rasa pusing serta sakit kepala akan perlahan berkurang.
Istirahat yang cukup dan olahraga rutin
Sakit kepala dapat disebabkan oleh hal-hal di luar penyakit. misalnya kurang tidur, stres, atau kurang olahraga. Dianjurkan untuk tidur cukup dan teratur, 6-7 jam per hari. Kurang tidur dapat mengganggu jam biologis tubuh, sehingga aliran darah di tubuh terganggu dan dapat menyebabkan sakit kepala. Dengan istirahat yang cukup dan disertai olahraga secara rutin dapat berdampak baik bagi kesehatan tubuh Anda.
Konsumsi teh jahe
Jahe memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan. Dalam beberapa studi juga menunjukkan jika bubuk jahe sangat baik dalam mengatasi masalah mual dan pusing karena mabuk laut. Nah untuk Pencegahan dan pengobatan pusing serta sakit kepala maka anda bisa mencampurkan setengah sendok teh bubuk jahe dalam cangkir teh atau air panas. Anda akan merasakan efek dari jahe ini selama 30 menit dan bertahan mencapai empat jam.
Konsumsi sayur dan buah kaya vitamin C
Vitamin C memiliki khasiat untuk Pencegahan dan pengobatan sakit kepala. Kandungan vitamin C memiliki efek anti-radikal bebas yang cukup tinggi, sehingga mengurangi efek peradangan di dalam tubuh. Selain itu Anda juga akan sangat mudah untuk mendapatkan jenis makanan yang memiliki banyak kandungan vitamin C. Beberapa diantaranya adalah Stroberi, blewah, paprika hijau, brokoli, tomat, lobak sayuran hijau dan masih banyak lainnya.
Perbanyak Konsumsi Biji – bijian
Salah satu langkah Pencegahan dan pengobatan sakit kepala adalah dengan mengkonsumsi biji – bijian, misalnya ekstrak biji pada buah delima. Hal ini karena biji – bijian sendiri memiliki banyak kandungan serat. Dimana dalam penelitian menyebutkan jika makanan yang mengandung tepung dan gula olahan biasanya akan membuat anda merasa lebih sering puring. Sehingga untuk Pencegahan dan pengobatan sakit kepala adalah dengan mengurangi makanan olahan atau pengawet, dan salah satu caranya adalah dengan mengkonsumsi makanan yang mudah dicerna dan mengandung banyak serat alami, salah satunya adalah dengan mengkonsumsi biji – bijian dan juga kacang – kacangan.
Pemijatan Tubuh
Pada dasarnya anda mungkin bisa melakukan terapi pijat lembut pada tangan dan kaki dengan melakukannya sendiri dirumah. Tidak disarankan memijat bagian kepala atau pundak pada saat anda mengalami sakit kepala karena jarang berhasil. Maka sangat disarankan untuk lakukan pemijatan bagian kaki dan tangan dengan menggunakan minyak lavender bisa mengurangi rasa sakit kepala anda yang akhirnya menimbulkan efek relaksasi yang cukup menenangkan anda.
Komentar